banner 728x250

Warga Keluhkan PDAM Sering Mati,  Samsu Bahari : Sempat Gangguan, Saat Ini Telah Diperbaiki 

Warga Keluhkan PDAM Sering Mati,  Samsu Bahari : Sempat Gangguan, Saat Ini Telah Diperbaiki. 

Bengkulu.Bukitbarisannews.com.- Sejumlah warga Kecamatan Muara Bangkahulu Kota Bengkulu Provinsi Bengkulu yang berlangganan PDAM Kota Bengkulu (Perumda Tirta Hidayah) mengeluhkan terjadi kemacetan dan kotornya air yang mengalir.

banner 325x300

Salah satu warga Kelurahan Bentiring menyebutkan, aliran air PDAM Kota Bengkulu sering mati dan kotor yang diterimanya. Hal ini menurutnya membuktikan buruknya pelayanan yang diberikan PDAM Kota Bengkulu.

“Sudah selama 10 tahun lebih berlangganan PDAM, bukannya malah semakin bagus layanannya malahan airnya keruh dan sering mati tanpa ada tanggungjawab. Pak Wali tolong evaluasi, masa tidak ada perbaikan kualitas dan layanan,” sampai warga yang enggan disebut identitasnya.

Menanggapi hal itu, Direktur Perumda Tirta Hidayah Samsu Bahari menjelaskan, selama 2 hari yang lalu memang PDAM mengalami gangguan di Instalasi Pengelolaan Air (IPA) Surabaya yang berdampak pada pelayanan penyaluran air bersih di wilayah Kecamatan Muara Bangkahulu dan Kecamatan Teluk Segara. Sementara di wilayah Kecamatan Sungai Serut terjadi kebakaran pada 2 unit pompa.

“Jadi, petugas kita selama 2 hari telah melakukan perbaikan-perbaikan dan insya Allah akan segara diselesaikan,” jelas Samsu Bahari ditemui di kantor PDAM Kota Bengkulu, Selasa (5/12/2023).

Atas keluhan tersebut juga, Perumda Tirta Hidayah Kota Bengkulu telah menyalurkan air bersih melalui mobil tangki.

“Kita telah janji kepada masyarakat untuk menyalurkan air bersih, tapi karena tadi pagi air sudah mengalir sehingga tidak jadi dilakukan suplai air,” tuturnya.

Sementara itu, Samsu menghimbau kepada masyarakat apabila ada keluhan terhadap pelayanan PDAM Kota Bengkulu agar segera menghubungi layanan pengaduan PDAM melalui SMS/WA di nomor 0852 1600 0788.

“Silahkan kepada masyarakat untuk menghubungi nomor pelayanan kita atau langsung datang ke kantor kebagian hubungi langganan,” pungkasnya. (rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *