KPw BI Bengkulu Bersama BRIEF 2024, Akan Undang Investor Untuk Berinvestasi di Bengkulu.
Bengkulu.Bukitbarisannews.com.- Bencoolen Regional Investment and Economic Forum (BRIEF) 2024 akan segera diselenggarakan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Bengkulu yang akan mendatangkan Investor dalam negeri maupun luar negeri untuk berinvestasi di Bengkulu.
Untuk jadwal awal, BRIEF 2024 ini akan diselenggarakan pada Rabu, 28 Agustus 2024 nanti, di salah satu hotel di Kota Bengkulu.
Dalam BRIEF 2024 ini, akan diundang investor, baik dari dalam maupun luar negeri untuk berinvestasi di Bengkulu. Undangan juga akan dikirimkan ke kalangan perbankan, pejabat pemerintahan, hingga konsulat jenderal negara-negara sahabat.
Deputi Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Bengkulu, Dhita Aditya Nugraha mengatakan forum BRIEF 2024 ini memang bertujuan untuk mengundang investasi dan investor masuk ke Bengkulu.
Bekerjasama dengan sejumlah pihak termasuk Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu, para calon investor akan diperlihat potensi-potensi ekonomi di Bengkulu.
Ada 2 investasi unggulan yang akan ditawarkan nanti, yakni proyek pembangkit listrik panas bumi Geothermal di Kepahiang.
Kemudian, ada juga potensi investasi tambak-tambak udang di Bengkulu Utara.
“Khusus untuk tambak udang, kami sudah survei dengan tim dari Pemprov Bengkulu. Investornya ada dari dalam dan luar negeri,” kata Aditya, Jumat (26/7/2024).
“Ini adalah upaya kami dari BI Bengkulu, untuk menarik investor masuk ke Bengkulu,” ungkap Aditya.
Surat undangan resmi ke sejumlah pihak terkait, seperti konsulat jenderal negara sahabat juga akan segera dikirimkan, sehingga mereka bisa hadir dan melihat langsung potensi investasi di Bengkulu. (red)