Bengkulu.Bukitbarisannews.com.- Tunas Indonesia Raya (Tidar) Bengkulu menggelar pelatihan Tunas lll dan Musdalub di Hotel Santika Bengkulu, Rabu (21/6/2023).
Pelatihan tunas lll dan Musdalub langsung dihadiri Ketua Umum Tidar pusat, Rahayu Saraswati dan Ketua DPD Partai Gerindra Bengkulu, Suharto SE MBA, beserta tokoh politik partai Gerindra lainnya.
Rahayu Saraswati menjelaskan, telah sekian lama musdalub tidak diadakan di Bengkulu dan sekarang dilakukan musdalub. Ini menunjukkan semangat pemuda di Bengkulu untuk membangun bangsa dan daerah.
“Tidak betul bahwa semua anak muda itu apatis terhadap politik. Pemuda di Bengkulu justru masih sadar akan masa depan bangsa Indonesia dan daerah Bengkulu itu sendiri,” ungkapnya.
Menurut Rahayu, peran pemuda sangat penting untuk menjadi pemimpin di bangsa Indonesia ini. Sehingga salah apabila hanya dianggap menjadi objek politik.
“Kita menginginkan ada suara anak muda yang memperjuangkan suara-suara rakyat, tidak hanya diserap aspirasinya saja,” paparnya.
Sementara Suharto, mengatakan, dengan di lantik Tidar Bengkulu akan menjadi vaksin bagi partai Gerindra untuk memenangkan pemilu dan Prabowo Subianto jadi presiden tahun 2024.
“Pak Prabowo menang presiden tahun 2024. Mau lebih 1 atau lebih 2 suara, yang penting menang,” ujar Suharto.
Disisi lain, Suharto berpesan kepada Tidar Bengkulu agar bisa membantu masyarakat kecil dan rakyat yang susah serta menjalankan amanah dari partai Gerindra.
“Kepada kaula muda dari PC Gerindra se-provinsi Bengkulu, kita berpesan agar tetap rendah hati, tidak boleh sombong dan jangan ego,” kata Suharto.
Ketua Umum Tidar Bengkulu, Sandi Cahyadi, mengungkapkan, Tidar akan bergerak merangkul para anak muda melalui program-program yang langsung menyentuh masyarakat.
“Kita akan merangkul suara anak muda yang mendominasi sebesar 35 persen secara keseluruhan sehingga kemudian bisa memenangkan Prabowo jadi presiden,” tukasnya. (rls)