Bengkulu.Bukitbarisannews.com.- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Bengkulu H. Suharto, SE. MBA salurkan bantuan bagi Korban banjir di Kecamatan Ratu Agung Kelurahan Tebeng Kota Bengkulu Jumat (2/9/2022).
Partai Berlambang Garuda, Besutan Prabowo Subianto tersebut melalui Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) sekaligus juga Wakil Ketua II DPRD Provinsi Bengkulu H. Suharto, SE. MBA Menyalurkan bantuan berupa Sembako untuk warga korban Banjir di Kelurahan Tebeng yang kemudian di bagikan langsung bagi warga korban banjir. Penyaluran Bantuan ini di hadiri langsung oleh Kadis Kesehatan Provinsi Bengkulu dan Kota Bengkulu.
Untuk itu H. Suharto, SE. MBA mengatakan kami atas nama Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Bengkulu sesuai amanat anggaran Daar (AD) & Anggaran Rumah Tangga (ART).
“Bahwa seluruh kader Gerindra jika ada masyarakat membutuhkn karena bencana wajib membantunya”. terang Suharto.
“makanya kami didampingi pak mayud dan pak syaiful dan slamet riyadi berbuat di lingkungan kelurahan Tebeng” Lanjutnya.
Ini sebagai wujud sosial serta merupakan bentuk rasa empati dan rasa kemanusiaan partai berlambang Garuda tersebut.
“Semoga bisa bermanfaat dan meringankan beban masyarakat yang tertimpa bencana banjir”. pungkas Suharto. (red)